Pondok Pesantren Tahfidz Al-Qur’an Miftahul Jannah Bandarlampung didirikan pada bulan 16 Mei 2010 atas prakarsa Umi Darmi dan Abi Harsono. Ponpes ini berdiri bermanhaj Ahlus Sunnah Wal Jamaah. Pesantren ini bermula di Rumah Abi  Harsono yang berukuran 10x13m dan menjadikannya sekaligus sebagai sekolahan  formal berupa SMP Islam Terpadu (IT).Sekolah ini memadukan kurikulum pesantren tahfidz dan kurikulum dari Dinas Pendidikan.  Berbekal ketawaqalan ke pada Allah, disertai niat dan ikhtiar yang sungguh-sungguh serta keistiqomahan dalam mendidik maka akhlaq dan prestasi hafalan santri juga sungguh menggembirakan dan mencapai target. maka  Allah memberikan pertolongannya sehingga dalam waktu 7 bulan, Allah memberikan tempat belajar yang baru di samping rumah Abi Harsono dan Alhamdulillah selain pembangunan dan perluasan lahan terus dilakukan sampai saat ini tanpa pernah berhenti, peminat pun semakin banyak dan sampai diluar Lampung. Bahkan lembaga pendidikan formal pun tersedia dari tingkat TK, SD, SMP,SMA dan Insya Allah Perguruan Tinggi.